Total Tayangan Halaman

Selasa, 12 Juli 2016

My Trip My Adventure - Gedung Perundingan Linggar Jati

My Trip My Adventure
Explorer Kota Majaengka
Hari ke – 2
“ Gedung Perundingan Linggar Jati “
Oke Sahabat,, menyambung cerita yang pertama MTMA ke Telaga Nila (Telaga Biru), hari ke 2 ini saya dan kakak saya berlibur ke Kota Kuningan, hari Jum’at tanggal 8 Juli 2016.
Hari ini ceritanya kunjungan dalam rangka mengenang sejarah, yaitu ke “Gedung Perundingan Linggajati” yaitu tempat dimana Perjanjian Linggajati berlangsung antara Indonesia dan Belanda, serta perwakilan dari Inggris yang menjadi penengah nya. Kalau sahabat mau tahu sejarah nya bisa baca di buku sejarah aja ya..Hehehe..
Sekilas tentang Gedung Linggajati, bertempat Desa Linggajati berada di wilayah Cilimus, Kabupaten Kuningan, Provinsi Jawa Barat. Desa ini terletak pada ketinggian 400 meter dari permukaan air laut. Desa ini mudah dijangkau, baik dari KotaCirebon maupun Kota Kuningan. Jarak tempuh dari Kota Cirebon adalah sekitar 25 km, sementara jika dari Kota Kuningan berjarak sekitar 17 km.
Gedung Perundingan Linggajati merupakan saksi sejarah tempat dilaksanakannya Perundingan Linggajati pada bulan November 1946. Karena tidak memungkinkan perundingan dilakukan di Jakartamaupun di Yogyakarta (ibukota sementara RI), maka diambil jalan tengah jika perjanjian diadakan di Linggajati, Kuningan. Hari Minggu pada tanggal 10 November 1946 Lord Killearn tiba di Cirebon. Ia berangkat dari Jakarta menumpang kapal fregat Inggris H.M.S. Veryan Bay. Ia tidak berkeberatan menginap di Hotel Linggajati yang sekaligus menjadi tempat perundingan.
Delegasi Belanda berangkat dari Jakarta dengan menumpang kapal terbang “Catalina” yang mendarat dan berlabuh di luar Cirebon. Dari “Catalina” mereka pindah ke kapal perang “Banckert” yang kemudian menjadi hotel terapung selama perjanjian berlangsung. Delegasi Indonesia yang dipimpin oleh Sjahrir menginap di desa Linggasama, sebuah desa dekat Linggajati. Presiden Soekarno dan Wakil Presiden Muhammad Hatta sendiri menginap di kediaman Bupati Kuningan. Kedua delegasi mengadakan perundingan pada tanggal 11-12 November 1946 yang ditengahi oleh Lord Kilearn, penengah berkebangsaan Inggris.
Nah itu sekilas tentang Gedung Linggajati atau Linggarjati. Wahh,, asyik sekali berlibur mengenang sejarah,, sekalian nambah-nambah pengetahuan.. hehehe… 
Ini sedikit Dokumen di Gedung Linggajati..














Tidak ada komentar: